Tim nasional Indonesia U-23 tampil impresif di pertandingan - TopicsExpress



          

Tim nasional Indonesia U-23 tampil impresif di pertandingan pertama babak penyisihan Grup B Islamic Solidarity Games III (ISG). Skuat besutan Rahmad Darmawan mampu memperoleh kemenangan 1-0 atas Maroko dengan 10 pemain, Kamis (19/9) malam WIB. Bermain di Stadion Jakabaring Palembang timnas Indonesia U-23 tidak lantas mampu mendominasi permainan. Hampir di sebagian besar jalannya pertandingan pasukan Garuda Muda lebih sering disibukkan menggalang barisan pertahanan dari serangan-serangan para pemain Maroko. Kendati demikian, kurangnya kolektifitas dan lebih mengedepankan permainan individu saat menyerang membuat Maroko kesulitan mendapatkan banyak peluang bagus di depan gawang Kurnia Mega. Sementara itu, dengan mengandalkan serangan balik dan menampilkan permainan kolektif cukup baik, Indonesia membuktikan bisa mendapatkan hasil bagus. Pada menit ke-60 Merah Putih berhasil mencetak gol yang menjadi penentu kemenangan. Gol semata wayang yang tercipta di laga ini dicetak oleh Fandi Eko Utomo usai memanfaatkan umpan silang Diego Michiels dengan sundulan. Sayangnya pada menit ke-72 Indonesia harus bermain dengan 10 pemain. Situasi merugikan tersebut terjadi usai Diego Michiels mendapatkan kartu kuning kedua setelah melakukan pelanggaran berbahaya. Kalah jumlah pemain membuat tim Maroko semakin lebih agresif dalam menggempur pertahanan Indonesia. Walid Al Katri cs. berkali-kali berusaha mencetak gol balasan di sisa pertandingan. Akan tetapi, Garuda Muda mampu tampil impresif untuk menggempur setiap serangan yang datang hingga pertandingan benar- benar berakhir. Kemenangan 1-0 atas Maroko menjadikan Indonesia untuk sementara menempati puncak klasemen sementara Grup B dengan tiga poin. Di pertandingan selanjutnya Maroko akan melawan Palestina pada 21 September, sedangkan Indonesia menghadapi Palestina pada 24 September. Susunan Pemain: Indonesia: Kurnia Meiga, David Laly, Alfin Tuasalamony, Syamsir Alam, Ramdani Lestaluhu, Aldaier Makatindu, Dedi Kusnandar, Manahati Lestulen, Diego Michels, Andri Ibo, Bayu Gatra Maroko: Benachour Badred, M. Chibi, M. Saidi, Anas Al Asbahi, M. El Jaaouina, Reda Hajmouj, Qasmi Ayoub, Walid Al Katri, Hamza Moussadak, Adnane El Ouardy Liga Isl
Posted on: Fri, 20 Sep 2013 05:28:24 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015