#WHAT IS IRIDOLOGY# Iridologi adalah Ilmu pengetahuan dan Praktik - TopicsExpress



          

#WHAT IS IRIDOLOGY# Iridologi adalah Ilmu pengetahuan dan Praktik yg dapat mengungkapkan adanya peradangan (inflamasi), penimbunan toksin dalm jaringan organ tubuh, bendungan kelenjar (congestion), di mana lokasinya (Pada organ mana yg terdapat peradangan), dan seberapa tingkat keparahan kondisinya (akut, subakut, kronis dan generatif) dengan cara mengamati dan menganalisis susunan Iris mata (sering di sebut selaput pelangi mata). Dengan mengamati Iris mata, kondisi tubuh seseorang dapat di ketahui, misalnya sistem imunitasnya lemah atau kuat, tingkat kesehatan serta peralihan menuju keparahan ataupun proses penyembuhan. Peran Iris mata ini ibarat layar monitor komputer yg dapat memperlihatkan data atau potret mengenai apa yg terjadi pada seluruh bagian organ tubuh. Dengan demikian, sekian panjang deretan Rekam medis (Medical Record) mengenai kondisi tubuh sebetulnya bisa dengan mudah dan cepat di ketahui hanya dengan mengintip mata. Deteksi Iridologi pada iris mata mengenai kondisi organ tubuh dapat terjadi karena dalam Iris mata terdapat sekitar 28.000 serabut saraf yg di hubungkan oleh saraf autonomik ke seluruh organ tubuh. Saraf Nervus Opticus pada Iris berhubungan dengan otak , dari otak ia melalui saraf autonomik yg mengontrol seluruh organ tubuh. Jika terjadi gangguan pada organ, sistem saraf tersebut akan menginformasikannya ke otak. Otak akan memancarkan sinyal atau gelombang energi ke Iris mata melalui Saraf Nervus Opticus, yg selanjutnya akan mempengaruhi struktur anyaman serabut saraf pada Iris mata. Semakin parah gangguan fungsi Organ tubuh, semakin banyak dan dalam serabut saraf Iris mata yg rusak, bahkan terputus-putus. Dengan demikian, dari pengamatan deteksi Iridologis, tingkat kerusakan serabut saraf Iris mencerminkan intensitas gangguan atau penurunan fungsi organ tubuh. Hal ini selanjutnya menjadi dasar terminologi di susunnya kaidah-kaidah Ilmu Iridologi secara SISTEMATIS dan ILMIAH. # Semoga Bermanfaat #
Posted on: Wed, 28 Aug 2013 07:14:40 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015