copied from PEMUDA PEJUANG ISLAM Berkat Internet dan Tragedi - TopicsExpress



          

copied from PEMUDA PEJUANG ISLAM Berkat Internet dan Tragedi 9/11, Islam Tumbuh Pesat di Meksiko By Ratna SEBUAH penelitian mengatakan Islam disebut-disebut sebagai agama dengan penyebaran paling pesat di seluruh dunia. Penyebaran Islam di seluruh dunia ini tidak terlepas dari peran para pendatang dari negara-negara Muslim. Dan inilah yang terjadi di Meksiko, negara Amerika latin yang terkenal dengan opera sabunnya—telenovela—itu. Lalu bagaimana dengan perkembangan Islam di Meksiko itu sendiri? Menurut Said Louahabi, seorang tokoh Islam berkebangsaan Maroko yang menginjakan kakinya pertama kali tahun 1994, mengatakan ketika itu belum ditemukan masjid atau pusat Islam satupun di negara tersebut. Sehingga dirinya harus shalat di Kedutaan Besar Palestina di Meksiko. “Perkembangan signifikan Islam di Meksiko terbantu sekali dengan adanya internet dan setelah terjadinya tragedi 9/11,” terang Said Louahabi, seperti dikutip dari latino.foxnews Selasa (30/7). Setelah tragedi keruntuhan gedung WTC di Amerika Serikat, banyak warga Meksiko yang semakin penasaran dan mencari tahu tentang Islam lewat internet. Islam memang digambarkan sebagai biang terorisme di media, namun banyak orang Meksiko yang menyadari jika sebenarnya Islam menentang perbuatan tersebut. Seperti yang dikatakan Alexander Huttanos, seorang pilot yang kini berganti nama menjadi Ahmaed Abbas, ia mengaku sebelumnya mendalami beberapa agama seperti Kristen, Yahudi, Buddha dan beberapa agama asal Afrika. Namun akhirnya ia memeluk Islam. Muslim Meksiko juga sangat beragam. Orang Meksiko yang memeluk Islam pun terdiri dari pendatang, staf-staf Kedutaan seperti Kedutaan Timur Tengah, Afrika, Pakistan dan Asia. Bahkan Pusat Agama Meksiko ini mempunyai kesebelasan sepakbola muslim sendiri. [ra/islampos/fn]
Posted on: Tue, 30 Jul 2013 22:38:44 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015