Hendo rela dimainkan di posisi manapun. Jordan Henderson - TopicsExpress



          

Hendo rela dimainkan di posisi manapun. Jordan Henderson mengunkapkan bahwa ia senang bermain di posisi manapun untuk Liverpool - dan ia menjelaskan tatangan yang datang bermain di berbagai posisi. Henderson bermain lugas di semua posisi sepanjang awal musim ini, dengan bermain di hampir semua bagian lini tengah dalam sembilan laga sejauh ini. Pemain 23 tahun tersebut menjelaskan kenapa ia dapat bermain sebagai bek sayap, winger dan pemain tengah sejak dimulainya musim ini. Pengertian mengenai taktik adalah satu yang harus saya terus perbaiki, sebut Henderson kepada Liverpoolfc Ketika manajer pertama kali masuk, kami berdiskusi mengenai apa yang harus saya lakukan. Dan saya merasa manajer sangat membantu saya untuk melakukan hal tersebut, begitu juga dengan para staf kepelatihan. Saya juga belajar dari pemain. Bermain di banyak posisi dapat dilakukan jika Anda tahu apa yang harus Anda lakukan, secara taktik, dan di mana Anda harus berada di lapangan dan apa yang harus Anda coba lakukan saat bertahan dan juga saat menyerang. Wing back adalah posisi di mana, terutama di sepakbola modern, Anda harus dapat menyerang dan juga bertahan. Anda harus bisa melakukan keduanya. Tapi karena kami suka untuk mengontrol pertandingan Anda harus memberikan tim opsi di sisi lapangan saat menyerang. Saya mencoba semakin baik dalam aspek tersebut. Yang terpenting adalah saya bermain dan itulah yang saya senangi, jadi saya harap saya mampu terus melakukan hal tersebut. Saya menikmatinya. Ada banyak tantangan. Saya pikir saya harus mencobanya dan mengetahui peran apa di lapangan yang paling bagus Anda lakukan. Saya bermain di beberapa posisi. Saya pikir saya sudah cukup sering mengetahui peran-peran di posisi tersebut dan manajer selalu membantu saya setiap waktu di berbagai posisi dan menunjukan bahwa ia ingin saya untuk melakukan itu. Saya berharap dapat melakukan yang terbaik untuk tim ini. Henderson bermain di semua laga liga yang telah dilakoni Liverpool sepanjang musim 2013-14, dengan berbagi puncak klasemen dengan poin yang sama dengan Arsenal. Ia percaya bahwa performa dapat dinaikan lewat suasana yang harmonis di dalam skuat - sesuatu yang selalu dicoba oleh Liverpool. Pemilik No.14 ini melanjutkan, Kami berada di posisi yang baik, tapi perjalanan masih panjang. Kami harus memastikan bahwa kami harus terus berperforma dengan level tinggi dan menjadi lebih konsisten sepajang musim. Manajer telah diberikan waktu untuk menanamkan filosofinya dan hal-hal yang ia ingin kami lakukan dan saya rasa sejak musim lalu, ketika musim tengah bergulir, kami semakin baik secara tim dan mengakhiri musim dengan baik. Dengan melakukan pra musim bersama-sama dan memulai musim dengan baik, kami melakukan apa yang kami lakukan pada paruh kedua musim lalu dan semoga hal ini terus berlanjut. @Teddy_Adam26
Posted on: Thu, 17 Oct 2013 03:36:29 +0000

Recently Viewed Topics




© 2015