Kejuaraan Dunia 2013 Lilyana Natsir ingin jadi juara dunia - TopicsExpress



          

Kejuaraan Dunia 2013 Lilyana Natsir ingin jadi juara dunia lagi Juara dunia ganda campuran 2005 dan 2007, Liliyana Natsir, berharap bisa kembali menjadi juara dalam Kejuaraan Dunia 2013, yang kurang dari seminggu lagi akan digelar di Guangzhou, China. Dua gelar juara sebelumnya, diraih Liliyana ketika dia bermitra dengan Nova Widianto. Dan kali ini, dengan pasangan yang berbeda yakni Tontowi Ahmad, Liliyana ingin kembali menjadi juara dunia. “Saya tentunya ingin jadi juara dunia untuk yang ketiga kalinya, apalagi sekarang saya bermain dengan partner yang berbeda," tandas Liliyana, sebagaimana dikutip situs Badminton Indonesia. Sementara itu, Ketua Umum PP PBSI Gita Wirjawan menuturkan bahwa persiapan pemain jelang Kejuaraan Dunia 2013 jauh lebih intensif dibanding kejuaraan-kejuaraan sebelumnya. PBSI pun tak main-main mempersiapkan para atletnya jelang kejuaraan penting ini. Terlebih Kejuaraan Dunia 2013 menjadi salah satu target dan fokus utama PBSI di tahun ini, selain All England, Sudirman Cup dan SEA Games. Berikut daftar juara dunia asal Indonesia dari tahun ke tahun: Tunggal putra 1980 Rudy Hartono 1983 Icuk Sugiarto 1993 Joko Suprianto 1995 Hariyanto Arbi 2001 Hendrawan 2005 Taufik Hidayat Tunggal putri 1980 Verawaty Wiharjo 1993 Susi Susanti Ganda putra 1977 Tjun Tjun/Johan Wahjudi 1980 Ade Chandra/Christian Hadinata 1993 Ricky Soebagdja/Rudi Gunawan 1995 Ricky Soebagdja/Rexy Mainaky 1997 Candra Wijaya/Sigit Budiharto 2001 Tony Gunawan/Halim Haryanto 2007 Markis Kido/Hendra Setiawan Ganda putri Indonesia tercatat belum pernah memenangkan gelar juara dunia di nomor ganda putri Ganda campuran 1980 Christian Hadinata/Imelda Wiguna 2005 Nova Widianto/Liliyana Natsir 2007 Nova Widianto/Liliyana Natsir Source : Sindo News Kejuaraan Dunia 2013 Lilyana Natsir ingin jadi juara dunia lagi Juara dunia ganda campuran 2005 dan 2007, Liliyana Natsir, berharap bisa kembali menjadi juara dalam Kejuaraan Dunia 2013, yang kurang dari seminggu lagi akan digelar di Guangzhou, China. Dua gelar juara sebelumnya, diraih Liliyana ketika dia bermitra dengan Nova Widianto. Dan kali ini, dengan pasangan yang berbeda yakni Tontowi Ahmad, Liliyana ingin kembali menjadi juara dunia. “Saya tentunya ingin jadi juara dunia untuk yang ketiga kalinya, apalagi sekarang saya bermain dengan partner yang berbeda," tandas Liliyana, sebagaimana dikutip situs Badminton Indonesia. Sementara itu, Ketua Umum PP PBSI Gita Wirjawan menuturkan bahwa persiapan pemain jelang Kejuaraan Dunia 2013 jauh lebih intensif dibanding kejuaraan-kejuaraan sebelumnya. PBSI pun tak main-main mempersiapkan para atletnya jelang kejuaraan penting ini. Terlebih Kejuaraan Dunia 2013 menjadi salah satu target dan fokus utama PBSI di tahun ini, selain All England, Sudirman Cup dan SEA Games. Berikut daftar juara dunia asal Indonesia dari tahun ke tahun: Tunggal putra 1980 Rudy Hartono 1983 Icuk Sugiarto 1993 Joko Suprianto 1995 Hariyanto Arbi 2001 Hendrawan 2005 Taufik Hidayat Tunggal putri 1980 Verawaty Wiharjo 1993 Susi Susanti Ganda putra 1977 Tjun Tjun/Johan Wahjudi 1980 Ade Chandra/Christian Hadinata 1993 Ricky Soebagdja/Rudi Gunawan 1995 Ricky Soebagdja/Rexy Mainaky 1997 Candra Wijaya/Sigit Budiharto 2001 Tony Gunawan/Halim Haryanto 2007 Markis Kido/Hendra Setiawan Ganda putri Indonesia tercatat belum pernah memenangkan gelar juara dunia di nomor ganda putri Ganda campuran 1980 Christian Hadinata/Imelda Wiguna 2005 Nova Widianto/Liliyana Natsir 2007 Nova Widianto/Liliyana Natsir Source : Sindo News
Posted on: Wed, 31 Jul 2013 07:59:31 +0000

Trending Topics



div> iv>
e="min-height:30px;">
Papaya is a polarizing fruit. You either love the creamy cross

Recently Viewed Topics




© 2015